SURABAYA | BIDIK.NEWS – Anggota DPRD Jatim dr.Ir.H.Zainal Abidin , SE.MM mengatakan meskipun kasus covid-19 melandai tetapi vaksin ke 3 boster tetap di lakukan karena ini menjadi sesuatu yang sangat dipentingkan untuk memfilter agar kasus covid tidak meningkat kembali .
” Vaksin boster harus benar menjadi perhatian bagi seluruh stack holder terkait untuk benar – benar di sukseskan .Melalui sosialisasi atau bila perlu door to door memberikan penjelasan kepada masyarakat kalau covid masih ada ,” terang H.Zainal Abidin usai ikuti sidang Paripurna pada Rabu ( 24/8/2022 ).
Potisi asal Fraksi Partai Demokrat ini menegaskan meskipun kasus covid-19 sudah menurun akan tetapi ancaman untuk muncul lagi pasti ada , karena ini adalah virus .Ada beberapa negara atau daerah kasus covid masih ada , kematian masih sering terjadi .
” Coba lihat di TV ,runing teks soal kematian akibat covid-19 itu masih ada .Tiap hari kasus kematian akibat covid masih terjadi .Kita perlu waspada,makanya vaksin boster perlu di perhatikan oleh masyarakat ,Pemerintah dan termasuk stack holder yang berkepentingan , ” terang Zainal yang maju dari Dapil Madura.
Anggota Komisi E DPRD Jatim ini menambahkan bagi dunia pendidikan , pihak sekolah harus monitoring beri perhatian khusus bagi guru- guru , pengasuh termasuk orang tua murid harus tetap menjaga kebersihan dengan tetap Mencuci tangan dan memakai masker itu masih penting.
” Cucu saya sempat libur empat hari karena begitu ada semple testing di sekolah ternyata ada 4 anak temannya yang kena sehingga sekolah di liburkan sementara sambil menunggu perkembangan membaik . Jadi betapa pentingnya vaksin boster untuk menjaga kekebalan H ini dengan harapan imunitas meningkat agar kasus covid tidak meningkat lagi ,” Pungkas nya.( rofik )











