GRESIK|BIDIK – Jalan poros desa yang baru dilebarkan antara Desa Kedanyang – Prambangan, Jecamatan Jebomas, Kabupaten Gresik, Jumat pagi (4/8) sekitar jam 09.00 geger. Pasalnya ada kejar kejaran motor dari barat, sesampainya di tempat kejadian perkara salah seorang di sabet clurit, dan roboh, tersangka melarikan diri
Marju”i (31) warga RT 1 RW 4 Margonoto , Kelurahan Ngargosari, Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik saat ini harus berbaring di RS Ibnu Sina Gresik, pasalnya terkena sabetan celurit pada bagian perut bagian kiri, dan dampaknya usus terburai keluar, demikian juga tangannya yang sebelah kanan juga terkena sabetan celurit.
Pelaku pembacokan ditengarai adalah masih saudaranya sendiri , bernama Sudi (27) tinggal di Margonoto RT 1 RW 4, Kelurahan Ngargosari, Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik,
Seperti di ceritakan saksi Kastin yang melihat ada 2 motor dari arah barat, dan kelihatan kalau bertengkar karena suara bisa di dengar dari jauh, dan begitu ada kesempatan Sudi langsung membabat Marju’i mengenai perut dan beberapa saat korban roboh, mendapati korban roboh tidak berdaya, maka Sudi melarikan diri.
Kapolsek Kebomas Kompol Roni Edi Yusuf membenarkan kejadian ini,” Begitu kami mendapat laporan, segera meluncur ke TKP, dan segera membawa korban ke RS Ibnu Sina, dan saat ini kami masih melakukan pengejaran pelaku penganiayaan yang melarikan diri “, jelas nya. (ali)









