GRESIK – Pasien positif virus Covid-19 terus mengalami peningkatan di Kabupaten Gresik. Update hari ini Jum’at (11/04/2020) ada penambahan 2 pasien yang positif, sehingga total pasien yang positif di Kabupaten Gresik ada 10 orang.
Dari 10 yang positif, satu pasien dinyatakan sembuh dan satu pasien telah meninggal dunia. Sehingga, saat ini masih ada 8 pasien positif yang dirawat.
Pasien positif ini menyebar dari beberapa kecamatan dengan rincian utuk kecamatan Manyar ada 3 pasien (satu meninggal). Kecamatan Kebomas 2 pasien, Kecamatan Sedayu 1 pasien, Kecamatan Duduksanpeyan 1 pasien, kecamatan Benjeng 1 pasien dan Kecamatan Menganti 1 pasien, Kecamatan Driyorejo 1 pasien (sudah sembuh).
Dari data tabel yang dikirim Dinkes Gresik, disamping ada penambahan positif kasus PDP (Pasien Dengan Pengawasan) juga melangalami peningkatan, saat ini jumlah PDP ada 76 pasien, dalam pengawasan 50 orang dan selasai pengawasan alias sembuh ada 24 orang.
Kabag Humas Pemda Gresik, Reza Phalevi mengungkapkan bahwa hari ini ada penambahan 2 positif corona. Salah satunya berasal dari cluster asrama haji Sukolilo, Surabaya.
Sementara itu, Kadinkes Kabupaten Gresik, drg Saifudin Gozali ketika dikonfirmasi via WA mengatakan bahwa saat ini pasien yang positif di Gresik kondisinya membaik. Dia berharap semua pasien yang positif terus membaik dan sembuh. “Semoga pasien positif yang saat ini dirawat terus membaik dan sembuh, ” imbuhnya.











