SURABAYA l BIDIK.NEWS – Anggota DPRD Jawa Timur dari Dapil Surabaya Blegur Prijanggono saat menjalankan tugas negara reses Pertama tahun 2023 di daerah bekas lokalisasi Dolly memberi bantuan seragam pengajian bagi emak – emak.
Dalam serap aspirasi masyarakat tersebut para mantan pekerja penghibur yang ada di Putat jaya mengaku bahwa mereka baru saja membentuk kelompok pengajian . Mereka mengaku ingin kembali kejalan yang benar . Menurut pengakuan mereka sering kali mendatangi pengajian – pengajian yang ada.
” Karena niat itikat baik maka saya membantu seragam pengajian untuk Emak- Emak mantan pekerja penghibur tersebut supaya mereka lebih semangat mengikuti kegiatan pengajian .Supaya mereka lebih meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT . Apalagi sekarang bulan ramadhan semoga niat baik para ibu- ibu ikut pengajian ini di beri pahala yang berlimpah , ” terang Blegur pada Kamis ( 29/3/2023 ).
Ketua Fraksi Golkar DPRD Jatim ini juga menangkap keluhan warga Putat jaya khususnya para pelaku UMKM. Mereka menginginkan bantuan modal dan pembinaan agar usaha mereka bisa maju.
” Saya minta Bank UMKM Jatim memberikan kemudahan bantuan dengan kridit lunak dan pembinaan bagi UMKM agar usaha mereka lancar. Serta soal NIB ( Nomor Ijin Berusaha) jangan sampai dipersulit agar mereka mudah mendapatkan bantuan dari Bank Jatim maupun Bank UMKM , ” pungkas Anggota Komisi C DPRD Jatim bidang Keuangan . ( Rofik )












