BIDIK NEWS | SURABAYA – Untuk melengkapi dan memperkuat sarana praktikum mahasiswa Jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Surabaya (Unesa), PT. PLN (Persero) Disjatim menyerahkan bantuan peralatan pendidikan. Secara simbolis, bantuan diserahkan langsung oleh GM PLN Disjatim, Dwi Kusnanto kepada Rektor Unesa, Prof. Dr. Warsono, MS di gedung Teknik Elektro Unesa, Rabu (31/1/2018).
Bantuan yang diserahkan antara lain material 3 buah tiang beton, 473 SUTM A3CS, 1 buah LBS manual, 1 set MV Cubicle GI (incoming,outgoing), 1 set MV Cubicle (incoming, metering, outgoing) 62 meter SKTM 20kv NA2XSEYBY 3×1 50, 8 meter SKUTM mvtic 3 x150, 2 buah trafo 100 kva, 2 buah Phb TR 2 jurusan, 35 meter kabel TR Tic, 12 buah pin post isolator, 30 buah strain rod isolator, 9 buah arrester, 3 buah fuse cut out dan 1 buah rectifier 220vac to 48vdc.
Dalam sambutannya, Warsono sebagai Rektor Unesa mengucapkan terima kasih yang sebesar- besarnya kepada PLN yang membantu mahasiswa, khususnya jurusan Teknik Elektro untuk mendalami dan melakukan pekerjaan di bidang distribusi tenaga listrik.
“Kesempatan ini tidak akan kami şia-siakan, akan kami pergunakan sebaik-baiknya, agar lulusan Unesa menjadi lulusan siap pakai di dunia kerja,” ujarnya.
Sarana peralatan ini, lanjut Warsono, mempunyai dua tujuan, yaitu sebaga sarana penelitian para dosen untuk jurnal penelitian serta untuk proyek akhir mahasiswa Unesa dengan PLN Disjatim.
Sementara itu, Dwi Kusnanto menambahkan, bahwa seluruh peralatan kelistrikkan ini adalah investasi yang tidak murah.
“Tidak murah dalam artian tidak ternilai untuk meningkatkan value mahasiswa sebagai SDM siap pakai. Alat-alat ini semoga bisa membuat mahasiswa semakin akrab dengan peralatan ini, hingga nanti saat mereka sudah terjun ke dunia kerja di bidang kelistrikkan. Kami harapkan, mahasiswa Unesa bisa menjadi SDM siap pakai dengan kompetensi yang lebih dari yang lain,” ujarnya.
Sedangkan Pinto Raharjo, Deputy Manajer Komunikasi dan Bina Lingkungan PLN Disjatim menyebutkan, penyerahan bantuan peralatan pendidikan ini merupakan tindak lanjut dari MoU antara PLN Disjatim dengan Unesa pada November 2017 lalu. (hari)
Teks : GM PLN Disjatim, Dwi Kusnanto dan Rektor Unesa, Prof. Dr. Warsono, MS serta dosen, dekan dan mahasiswa saat berfoto bersama di gedung Teknik Elektro kampus Unesa, Rabu (31/1/2018). (Foto : ist)









