BIDIK NEWS |SURABAYA – Di Usia yang ke-32 PT Sarana Bandar Nasional ( SBN ) semakin meningkatkan pelayanan serta menjunjung tinggi nilai kemanusian.
Kepala cabang PT.Sarana Bandar Nasional (SBN) Hendrik Sitania menyampaikan banyak terima kasih kepada seluruh karyawan yang selama ini telah meningkatkan kinerja serta pelayanan publik.
“saya banyak terima kasih kepada seluruh karyawan yang telah meningkatkan pelayanan publik sehingga masyarakat semakin percaya kepada SBN,” Terang Hendrik di Gedung Graha Pelni, Senin (2/4)
Hendrik menambahkan, syukuran yang dilakukan ini untuk menjalin silahturrahmi yang baik antar karyawan sehingga dapat saling membantu dalam melaksanakan tugas di setiap bidangnya.
tidak hanya itu, di usia ke-32 PT SBN juga berbagi bersama dengan anak yatim piatu di sejumlah yayasan.
Sebanyak 100 anak yatim piatu diberikan sembako berisi Beras, minyak dan mie Instan.
Direktur SBN serta Seluruh karyawan juga mengajaka anak yatim piatu ini makan siang bersama.
“Saya sangat bersyukur atas nikmat Tuhan telah yang berikan, tidak hanya di hari ulang tahun saja kami membagikan sembako hampir setiap bulan kami selalu ada untuk mereka yang membutuhkan,” Ujar Kepala cabang PT SBN Hendrik Sitania.
Selain itu, PT SBN meningkatkan perekonomian di sektor wilayah Timur, bergerak dalam bidang trading bertajuk Pelni Mart inilah bertujuan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat di daerah yang tertinggal.
Sementara itu, Direktur PT.Pelni Indonesia Presda Simangasing memaparkan, Semoga bertambahnya usia yang ke-32 ini PT SBN semakin meningkatkan kinerja pelayanan publik.
“semoga SBN semakin maju dan lebih baik lagi dalam meningkatkan pelayanan publik sehingga masyarakat akan sangat terbantu,” Katanya.
acara HUT ke-32 Sarana Bandar Nasional (SBN) dihadiri stekholder serta Direksi PT.Pelni Indonesia dan segenap Jajaran PT.SBN.Syawal/Riz










