BIDIK NEWS | PASURUAN – Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriah semakin dekat, Coca-Cola Amatil Indonesia (CCAI) mengadakan berbagai kegiatan sosial bersama masyarakat di sekitar pabrik dan sales office CCAI di seluruh Indonesia. Program-ini dijalankan sebagai bentuk kontribusi kepedulian perusahaan terhadap masyarakat, dan mendapat apresiasi positif dari pemerintah dan masyarakat setempat.
Tahun ini, CCAI di wilayah Jatim mengadakan berbagai acara khas Ramadan, seperti buka puasa bersama anak yatim, pemberian 200 paket sembako Ramadhan dan baju koko, serta penyerahan 500 paket produk Coca-Cola kepada masyarakat sekitar.
Kegiatan serupa juga dilakukan CCAI di Sumatera Utara melalui pembagian sembako dan buka bersama masyarakat sekitar pabrik, pengadaan berbagai progam pelatihan bagi generasi muda dengan bekerja sama dengan Kementerian Perindustrian RI di Lampung, dan menggelar program takjil on the road serta penyerahan santunan dan sembako di Jawa Tengah.
”Di CCAI, kami percaya kerja sama yang kuat bersama masyarakat dan pemerintah di area tempat kami beroperasi merupakan dasar bisnis yang berkelanjutan. Sejak awal beroperasi di Indonesia pada 1992, kami berusaha terus berpartisipasi dalam pengembangan masyarakat dan lingkungan melalui berbagai macam program yang kami adakan secara mandiri ataupun kolaborasi dengan mitra kami. Saperti kegiatan berbagi di bulan Ramadan,” ujar Fatimah Zahra, Public Affairs and Communications Jatim, Rabu (30/5).
Selain dukungan rutin terkait perayaan hari besar keagamaan, CCAI juga mendukung pengembangan masyarakat sekitar melalui berbagai inisiatif sosial kemasyarakatan, seperti pemberian bantuan pendidikan bagi anak-anak berprestasi di sekitar fasilitas CCAI, penyediaan layanan kesehatan cuma-cuma di setiap poliklinik CCAI, dukungan penanaman pohon, program pemberdayaan masyarakat lewat program Coca-Cola Forest, serta pengembangan bibit muda sepak bola melalui Coke Kicks. (hari)






