SURABAYA – Sebagai lanjutan dari kepedulian terhadap penanganan dan pengendalian penyebaran Covid-19. BPJS Ketenagakerjaan atau BPJAMSOSTEK Cabang Surabaya Darmo memberikan bantuan masker dan multivitamin kepada beberapa perusahaan peserta BPJS Ketenagakerjaan di Kota Surabaya, Jumat – Rabu (9-14/7/2021).
Kepala BPJAMSOSTEK Surabaya Darmo, Guguk Heru Triyoko mengatakan, kegiatan Promotif dan Preventif ini apresiasi BPJAMSOSTEK kepada para peserta yang telah patuh dan tertib administrasi selama menjadi peserta BPJAMSOSTEK.
“Serta sebagai bentuk kepedulian BPJAMSOSTEK terhadap pengendalian penyebaran virus Corona dilingkungan kerja khususnya. Adapun bantuan meliputi 45.800 masker dan 3.000 multivitamin kepada 18 Badan Usaha/Perusahaan Peserta BPJS Ketenagakerjaan di wilayah kerja BPJAMSOSTEK Surabaya Darmo,” ungkap Guguk, Jumat (16/7/2021).
Bantuan diserahkan langsung oleh Kepala Kantor Cabang BPJAMSOSTEK Surabaya Darmo, Guguk Heru Triyoko, kepada perwakilan Badan Usaha/Perusahaan Peserta BPJS Ketenagakerjaan. Kegiatan dihadiri para perwakilan melalui zoom atau virtual sesuai protokol pencegahan penularan Covid-19.
“Bantuan Multivitamin dan Masker diberikan kepada Badan Usaha/Perusahaan Peserta BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Darmo untuk membantu pekerja, khususnya peserta BPJS ketenagakerjan untuk tetap produktif dalam bekerja dan tetap dapat menjalankan protokol kesehatan dan keselamatan Covid-19 di lingkungan kerjanya masing-masing” ujar Guguk.
Selain tertib dalam hal administrasi, lanjut Gugu, kriteria lain penerima program Promotif dan Preventif BPJS Ketenagakerjaan, antara lain telah menjadi peserta BPJAMSOSTEK paling singkat 3 tahun, tidak menunggak iuran, tidak PDS (Perusahaan Daftar Sebagian) Tenaga Kerja, Upah maupun Program.










