JEMBER – Pemerintah Kabupaten Jember terus memberikan perhatian yang besar untuk para difabel. Bahkan Wakil Bupati Jember, Drs. KH. Abdul Muqit Arief menyerahkan langsung bantuan tersebut kepada keluarga difabel. Sesuai data dari Dinas Sosial Kabupaten Jember, Kamis (9/07/2020).
“Kami hanya mengantarkan bingkisan dan dana dari Pemkab Jember untuk keperluar yang bersangkutan,” ujar Wabup usai menyalurkan sejumlah bantuan.
Dalam kesempatan tersebut Kyai Muqit kembali mengingatkan pejabat setempat agar jangan sampai luput dalam mendata keluarga difabel berat, karna data tersebut diperlukan untuk pemberian bantuan.
Dikesempatan yang sama, wabup berharap, keluarga yang memiliki anggota difabel berat untuk tidak menjadikan kondisi tersebut sebagai aib, karena anak itu merupakan amanah Allah.
Oleh karnanya, lanjut Wabup, masyarakat dan keluarga terdekat hendaknya memberikan penguatan secara psikologis sehingga bisa hidup secara berdampingan seperti warga lainya.
Pembagian bantuan 157 kali ini terbagi kepada 3 Kecamatan antaranya Sumberjambe, Sukowono dan Panti.
Suherman, salah seorang kepala keluarga penyandang difabel berat yang mendapat bantuan ini merasa bersyukur atas pemberian bantuan dari Pemkab Jember.
“Terima kasih banyak atas bantuanya, semoga Allah memberikan balasan yang terbaik, apa yang terjadi ini semua adalah kehendak dari Allah dan kita serahkan semuanya kepada Allah SWT.











