BIDIK NEWS | Jember- Lippo Mall tiba tiba menjadi heboh. Pasalnya adanya polisi bersenjata lengkap dan hadirnya Kapolres, Forpimda dan tokoh masyarakat, Kamis, (19/7/2018) sempat mencuri perhatian pengunjung Mall.
Keseruan semakin extrim ketika Kapolres memberi kesempatan kepada masyarakat yang hadir untuk foto bareng bersama anggota polisi yang bersenjata lengkap di sudut pintu masuk Sinemax.
Inilah sosok Ndan Kusworo yang tak kenal lelah, selalu berinovasi dalam mendekatkan diri dengan masyarakat dimana malam ini sekira jam 20:00 mengadakan,” Nobar Bareng Film 22 Menit ,” bersama Forpimda dan seluruh elemen Masyarakat.
Film 22 Menit yang di Sutradarai oleh Eugene Panji dan Myrna Paramita ini berhasil menghitnotis para penonton sehingga semua larut dalam alur cerita tersebut.
Dengan latar belakang kisah nyata tragedi Bom Sarinah Jakarta dan cepatnya tindakan Polri dalam menyelesaikan aksi terorisme tersebut membuat penonton terheran-heran.
AKBP Kusworo Wibowo usai nonton bareng menyampaikan, Malam ini kita adakan Nobar Film 22 Menit bersama Forkopimda bersama Togas dan Tomas serta elemen masyarakat , ” Secara peribadi saya melihat betapa para audion sangat antusias sekali mengikuti alur cerita dari Film 22 Menit ini,” ujarnya
Banyak pembelajaran yang bisa kita ambil dari apa yang kita tonton malam ini,semoga kita semua bisa mengambil iktibar bahwa kita sepakat teroris adalah musuh kita bersama. (Monas).










