JEMBER|BIDIK NEWS – Prosesi serah terima jabatan Komandan Kodim Jajaran Korem 083/Bdj yang bertempat di aula Korem 083/Baladhika Jaya Pada Rabu 14/08/2019, menyaksikan tongkat Komando Komandan Kodim 0824 Jember beralih tangan dari Letkol Inf Arif Munawar Kepada Letkol Inf Laode M Nurdin.
Sartijab yang dipimpin langsung Komandan Korem 083/Bdj. Kolonel Inf Zainuddin menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada para Komandan Kodim yang bersungguh-sungguh dalam melaksanakan tanggung jawabnya.
Dikesempatan tersebut Kol. Zainuddin memberi penghargaan yang setinggi-tingginya atas prestasi yang dicapai selama ini,termasuk Kepada Letkol Inf Arif Munawar yang akan menjabat Kepala Staf Brigif Raider 9/Kostrad.
Kepada Pejabat Komandan Kodim yang baru, Kolonel Inf Zainuddin memerintahkan untuk segera menyesuaikan diri dengan jabatan barunya.
Ditemui usai kegiatan,secara singkat Letkol Inf Laode M Nurdin menyampaikan “saya bersyukur mendapat amanah menjabat Kamandan Kodim 0824/Jember, kita akan terus tingkatkan sinergitas dengan tiga pilar serta instansi samping lainya,” terangnya.
Sebagai prajurit,tentunya saya akan melanjutkan program yang sudah ada, dan berupaya meningkatkan kuantitas dan kualitasnya.
“Ini sebagai-bagian dalam mengimplementasikan program pembinaan teretorial sebagai tugas pokok satuan kewilayahan Kodim/Jember,” pungkasnya. (Monas)











