SURABAYA | bidiknews – Kapolsek Dukuh Pakis Kompol Masdawati Saragih,S.H,M.H memimpin pelepasan anggotanya yang sudah memasuki masa purna tugas, di halaman Polsek Dukuh Pakis, Selasa (7/1/25) pagi.
Adapun anggota Polsek Dukuh Pakis yang memasuki masa purna tugas yaitu Ipda Heriadi S.H.
Dalam sambutannya, Kapolsek Dukuh Pakis menyampaikan bahwa pelapasan anggota yang purna tugas sebagai ungkapan rasa hormatyang setinggi-tingginya kepada anggota yang telah masuk masa pensiun atas pengabdian selama bertugas di Kepolisian.
“Kepada Ipda Heriadi S.H. beliau adalah contoh yang luar biasa bagi kita semua, 37 tahun mengabdi sebagai anggota Polri. Dimana sampai saat ini telah mengakhiri masa tugas sebagai anggota Polri dengan baik dan layak menjadi panutan untuk kita dan masyarakat,” kata Kapolsek.
Sementara itu, pada kesempatan tersebut Ipda Heriadi S.H. mengucapkan terima kasih kepada seluruh personel atas kerjasama selama bertugas di Polsek Dukuh Pakis Serta menyampaikan permohonan maaf apabila ada kesalahan dan hal-hal yang kurang berkenan.
Selain itu, dalam pesannya agar senantiasa melaksanakan tugas menjadi lebih baik dengan tulus dan ikhlas untuk melayani masyarakat, serta niatkan segala tugas sebagai ibadah.
“Tetap jaga nama baik Polri, jaga kekompakan, solidaritas dan tetap semangat mengabdi kepada masyarakat, bangsa dan negara,” pungkasnya.
Satu pesan penutup dari Ipda Heriadi,SH adalah tetap berjalanlah menuju finis walaupun tidak mendapat nomer .
Rangkain kegiatan pelepasan purna tugas di tandai dengan apel bersama dan di lanjutkan pemotongan tumpeng oleh Kapolsek Dukuh Pakis Kompol Masdawati Saragih,S.H,M.H.(Dn)