BIDIK NEWS | SITUBONDO – Sebagai bentuk keseriusan pemerintah kabupaten Situbondo, untuk para nelayan ketika ber aktivitas maka begitu penting adanya sebuah jaminan keselamatan dalam bentuk Asuransi.
Dinas kelautan dan perikanan Situbondo, melalui kasi peningkatan kapasitas dan pendampingan Totok Wijayanto, menyerahkan kartu asuransi kepada nelayan bertempat di (TPI) Besuki. Senin pagi (26/3).
Totok Wijayanto mengatakan bahwa, “Asuransi nelayan itu merupakan program nasional yang diharapkan bisa memberikan rasa aman dan nelayan semakin termotivasi dalam mengoptimalkan potensi sektor kelautan.
Lebih lanjut Totok menjelaskan bahwa, ” Di Kecamatan Besuki ada 1674 kartu asuransi yang serahkan kepada para nelayan, dan kami berharap dalam waktu dekat seluruhnya bisa segera direalisasikan di beberapa kecamatan yang masih belum terima”. Katanya.
Program Nasional ini akan sangat membantu nelayan, walaupun bantuan pemerintah hanya sebatas pembayaran premi iuran Rp. 175.000 setiap tahun.
Sosialisasi asuransi untuk nelayan ini akan terus kami laksanakan agar mereka memahami manfaat dari program asuransi, dan mempergunakanya sebaik -sebaiknya”. Jelasnya.
Asuransi yang diberikan oleh KKP kepada nelayan berlaku selama satu tahun.
Bantuan gratis tersebut bisa langsung dipergunakan oleh nelayan, ketika mengalami kecelakaan ketika melaut dan juga di darat.
Dengan adanya bantuan asuransi ini kami berharap nelayan tenang dalam ber aktifitas. (Mashuri)
Teks : Para Nelayan Saat Antri Mendapatkan Kartu Asuransi.(foto:ist)











