BIDIK NEWS | GRESIK. Meski berada di desa pusat kekuasaan Pemerintah Kabupaten Gresik, yaitu Desa Kembangan, Kecamatan Kebomas. Namun keberadaan Mbok Enung (65) yang sebatang kara dan rumah reot tempat tinggal bertahun tahun yang kurang layak dihuni menurut kesehatan, berkat usulan dari babinsa setempat, sejak seminggu terakhir kelihatan rumah tersebut di perbaiki.
Babinsa Kembangan Serka Edi Alroni yang meng usulkan rumah tersebut untuk direhab, begitu di setujui untuk direhab , maka kesibukan Edi semakin bertambah, pasalnya selain mengawasi rehab rumah tersebut, juga bersama beberapa anggota TNI yang lain bergotong royong mengangkat bahan dan ada juga yang membantu tukang.
” Sebagai bintara di desa yang sehari hari ber interaksi dengan masyarakat secara langsung, kami meng usulkan, dan begitu di setujui, maka kesibukan semakin bertambah , mulai menyiapkan bahan bangunan, memindahkan dari truk ke dekat tukang, bahkan kadang menggantikan posisi tukang, apalagi beberapa anggota TNI yang lain juga ikut bergotong royong membantu ,hal yang demikian ini membuat kami senang dan bangga, pasalnya bisa membuat anggota masyarakat yang kurang mampu bisa tersenyum, dan rumah tempat tinggalnya menjadi layak dan sehat,” jelas Serka Edi di sela sela mengangkat bahan bangunsn , Minggu (22/4)
Mbok Enung yang mendapat anugerah berupa rumahnya yang reot, dibikin lebih layak dan sehat mengungkapkan rasa terima kasihnya,” Saya ini sudah tua dan sudah kurang kuat bekerja, rumah saya yang reot dan di benahi oleh pak tentara, dan makan minum pak tentara dan tukang juga di tanggung oleh tetangga, matur nuwun pak ….” jelas mbok Enung dengan menggunakan Bahasa Jawa dengan terbata bata karena terharu. ( ali)










