JEMBER | BIDIK NEWS – Jalan Balung Kemuning Jember yang membentangi tiga Kecamatan ini merupakan jalur Alternatif bagi banyak pengendara,namun kondisi jalan yang rusak dan berlubang banyak mengundang keluhan warga.04/06/2019
Kurangnya kepedulian dari Dinas terkait bukan hanya menyebabkan sering terjadinya kecelakaan,tapi telah menyebabkan warga kesal karna jalan yang di bangun di awal pemerintahan Faida – Muqit ini sudah mengalami kerusakan hanya dalam hitungan bulan.
Kondisi bertambah parah saat kerusakan jalan hanya jadi tontonan tampa adanya penanganan yang serius dari Dinas terkait.
Keadaan ini mengundang tanda tanya warga bahkan H.Gufron Tokoh masyarakat Balung sekaligus Caleq dari PKB Dapil 4 DPRD Kabupaten Jember inipun angkat bicara terkait kondisi jalan tersebut.
“Ya jalan Balung Kemuning ini merupakan jalur Alternatif yang melintasi tiga kecamatan,sudah barang tentu jalan ini sibuk sekali dengan kendaraan roda dua maupun roda empat”.
Kondisi jalan yang penuh lubang dan tak kunjung ada perhatian dari pemerintah ini,tentu saja menjadi keprihatinan kami karna begitu banyak keluhan warga masyarakat terkait kondisi jalan tersebut.
Selain kondisi jalan yang berlubang di sana sini, minimnya lampu jalan menambah lagi rawanya terjadi kecelakaan, seharusnya ini menjadi perhatian pihak terkait.
Kita berharap persoalan jalan Balung – Kemuning ini ada kajian lebih dalam terutama di titik – titik rawan banjir sehingga pembangunanya bisa maksimal,pungkasnya.
Sementara salah seorang warga Dusun Sumberjo Desa Glundengan yang rumahnya di pinggir jalan saat di temui Media ini menyampaikan ” ya mas kami sangat prihatin sekali dengan keadaan jalan yang banyak berlubang ini”.
Sudah banyak kejadian kecelakaan yang terjadi akibat dari keadaan tersebut,namun sampai saat ini tidak ada langsung perhatian dari pemerintah.
Kami sering menutupi lubang lubang tersebut dengan tanah namun saat terjadi hujan malah membahayakan pengguna jalan,khusunya bagi pengendara roda dua,semoga saja pihak yang berwenang punya kepedulian,pungkasnya.
Hasil pantauan wartawan Bidik saat ini jalan-jalan yang berlubang tersebut sebagin besar di tutup pakai tanah dan sebagian terbiar menunggu mangsa.
Kepada pengguna jalan jalur Balung – Kemuning atau sebaliknya diharap lebih berhati hati saat melintasi jalur tersebut, terlebih saat musim lebaran ini. Monas











