BANYUWANGI | bidik.news – Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Rama Samtama putra membuka kejuaraan Motocross Manol Gabah Championship 2025, Senin (7/4/205).
Tepat pukul 10.40 WIB, Kapolresta melepas regu peserta pertama event yang diikuti para pemanol gabah ini.
Dalam sambutannya, Kombes Pol Rama mengatakan, kejuaraan Motocross Manol Gabah Championship tahun ini merupakan yang pertama digelar di Banyuwangi.
Menurutnya, kegiatan ini merupakan sebuah inisiatif kreatif yang yang memadukan nuansa hiburan namun produktif. Bukan hanya adu kecepatan tetapi mencerminkan cara baru dari desa dalam mendukung ketahanan pangan.

“Ini sangat luar biasa, semangat dan gotong royong warga desa dalam mendistribusikan hasil panen. Sebuah inovasi yang murni lahir dari warga desa,” ungkap Kapolresta.
Meski ditengah teriknya panas matahari, masyarakat yang menonton tetap bersemangat dan antusias dengan penampilan penyanyi Benyuwangi Wandra Restusiyan.
“Dengan antusiasme warga seperti ini, saya yakin kedepan Pemkab Banyuwangi akan bisa masukkannya dalam agenda Banyuwangi Festival. Karena tinggal kemasannya saja yang nanti bisa dikemas lebih rapi,” jelas Kapolresta.
Ketua Panitia Motocross Manol Gabah Championship 2025, Dani Wahyudi mengungkapkan, kegiatam ini akan digelar selama 2 hari, mulai tanggal 7-8 April 2025.

Setiap peserta dalam lomba ini harus mengelilingi srikuit sebanyak 4 putaran, 2 putaran tanpa membawa gabah dan 2 putaran wajib membawa gabah.
“Untuk juara pertama yakni seekor kambing dan uang tunai sebesar 2,5 juta, juara 2 kambing dan uang tunai 1,5 juta, sementara juara 3, uang tunai sebesar 500 ribu,” ujar Dani.(nng)











