SURABAYA | BIDIK – PT Asuransi Jiwa Sinarmas MSIG (Sinarmas MSIG Life) bersama Bank Jatim menjalin kerja sama dalam meluncurkan dua produk bancassurance.
Sinarmas MSIG Life dan Bank Jatim menghadirkan perlindungan, pertanggungan jiwa sekaligus fitur investasi optimal dalam merencanakan masa depan lebih baik melalui dua produk bancassurance unggulan untuk para nasabah, yakni Jempol Link dan SMiLe Premium Link.
Kedua produk proteksi pilihan ini dapat menjangkau kalangan masyarakat yang lebih luas serta mampu mempersembahkan rasa aman dalam meraih masa depan yang lebih baik.
Presdir Sinarmas MSIG Life, Premraj Thuraisingam mengatakan, Sinarmas MSIG Life optimis, jalur distribusi bancassurance dapat mencapai target kontribusi lebih dari 50% terhadap perolehan premi bisnis baru (APE) perusahaan selama 2017.
Sedangkan Dirut Bank Jatim, R. Soeroso menambahkan, melalui kerja sama ini, nasabah Bank Jatim memiliki opsi dua produk bancassurance unggulan Sinarmas MISG Life, yaitu Jempol Link dan SMiLe Premium Link yang menghadirkan perlindungan, pertanggungan jiwa, sekaligus fitur investasi optimal dalam merencanakan masa depan lebih baik.
“Kerja sama tersebut didukung jaringan 41 kantor cabang Bank Jatim, sehingga produk solusi perlindungan dan investasi Jempol Link dan SMiLe Premium Link dapat menjangkau kalangan masyarakat yang lebih luas,” pungkas Soeroso. (hari)








