BIDIK NEWS | JEMBER – Sempat bermalam di Doho Home Stay Jember,Tim Jelajah Sepeda Nusantara kembali meneruskan perjalananya menuju destinasi berikutnya yaitu Kabupaten Lumajang.
Berlokasi didepan Pemkab Jember, Kamis (8/11/2018) tim Jelajah Sepeda Nusantara dilepas langsung oleh Wakil Bupati Jember Drs Kyai Muqit Arief yang turut didampingi Dedy M. Nurrahmadi selaku Kadispora Jember.
Wabub kembali mengucapkan berbanyak terima kasih sudah memilih Jember menjadi salah satu destinasi jelajah tersebut.
Masih kata Wabub,diharapkan kunjungan ini bukanlah yang pertama dan terakhir karna masih banyak yang perlu dikunjungi di Kabupaten Jember ini.
Usai memberikan sambutan dihadapan para awak media wabub menyampaikan semangat kebhinikaan sangat kental sekali dalam tim ini,dari berbagai latar belakang suku dan agama namun mereka tetap bersatu padu,semangat ini yang harus kita teladani bersama.
,” Walaupun di kemas dalam olah raga namun tidak mengurangi maksud dan tujuan dari kegiatan tersebut, dimana dengan olah raga kita menjalin persatuan dan kesatuan bangsa,”
Tegas Wabup.
Rombongan yang terdiri dari regu putra dan putri ini akan melewati jalur selatan dimana tim sepeda lokal juga ikut mengawal hingga perbatasan Jember – Lumajang.( Monas)











