BIDIK NEWS | MALANG – Penyelenggaraan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) kesetaraan paket C diikuti 39 siswa yang menimba ilmu di Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Manarul Ilmi, Ngantang, Kab. Malang.
Pelaksanaan UNBK kesetaraan paket C yang berjalan lancar itu sejalan dengan visi pemerintah untuk meningkatkan kualitas pendidikan dengan memberikan kesempatan bagi mereka, agar dapat menyelesaikan studi di jenjang pendidikan menengah atas.
“Kami salut dengan semangat belajar masyarakat Ngantang yang memiliki kepedulian tinggi terhadap pendidikan,” ujar Jumadi, S.Pd, Kepala Yayasan Manarul Ilmi, Senin (30/4).
Ia menambahkan, tempat pelaksanaan UNBK kesetaraan kejar paket C meminjam ruang kelas SMAN 1 Ngantang yang difasilitasi Kepala SMAN 1 Ngantang. UNBK kesetaraan digelar sejak 27-30 April.
“Kami sangat mengapresiasi bapak kepala sekolah yang bermurah hati meminjamkan fasilitas ruang belajar untuk pelaksanaan UNBK kesetaraan 2018,” terang Jumadi.
Sementara itu, Abdul Haris, S.Pd, panitia penyelenggara menambahkan, pendidikan kesetaraan merupakan wujud untuk menyukseskan program pendidikan wajib belajar 12 tahun yang dicanangkan pemerintah. “Bersyukur sekali pelaksanaan UNBK ini berjalan lancar, berkat partisipasi UPT Pendidikan Ngantang,” pungkas Haris. (Mulyono)











