• Beranda
  • CARRIER
  • DISCLAIMER
  • Dukungan
  • Home 1
  • Home 3
  • Home 4
  • Home 5
  • Home 6
  • Kantor Bidik
  • kantor Depan bidik
  • Kebijakan Privacy
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Tarif Iklan Cetak
  • Tarif Iklan Online
  • TENTANG KAMI
  • Terms of Service
Bidik.news
Baner Iklan
  • HOME
  • HUKUM KRIMINAL
  • JAWA TIMUR
    • BANYUWANGI
    • GRESIK
    • JEMBER
    • KEDIRI
    • KOTA BATU
    • LAMONGAN
    • MADIUN
    • MAGETAN
    • MALANG
    • MOJOKERTO
    • NGAWI
    • PACITAN
    • PAMEKASAN
    • PASURUAN
    • SAMPANG
    • SIDOARJO
    • SITUBONDO
    • SUMENEP
    • TRENGGALEK
    • TUBAN
    • TULUNGAGUNG
  • PERISTIWA
  • PEMERINTAHAN
  • PENDIDIKAN
  • KABAR DESA
  • EKBIS
    • EKONOMI
  • GADGET
  • HIBURAN
  • PILKADA
  • WISATA
  • Seni dan Budaya
  • HANKAM
No Result
View All Result
  • HOME
  • HUKUM KRIMINAL
  • JAWA TIMUR
    • BANYUWANGI
    • GRESIK
    • JEMBER
    • KEDIRI
    • KOTA BATU
    • LAMONGAN
    • MADIUN
    • MAGETAN
    • MALANG
    • MOJOKERTO
    • NGAWI
    • PACITAN
    • PAMEKASAN
    • PASURUAN
    • SAMPANG
    • SIDOARJO
    • SITUBONDO
    • SUMENEP
    • TRENGGALEK
    • TUBAN
    • TULUNGAGUNG
  • PERISTIWA
  • PEMERINTAHAN
  • PENDIDIKAN
  • KABAR DESA
  • EKBIS
    • EKONOMI
  • GADGET
  • HIBURAN
  • PILKADA
  • WISATA
  • Seni dan Budaya
  • HANKAM
No Result
View All Result
Bidik.news
No Result
View All Result
  • HOME
  • HUKUM KRIMINAL
  • JAWA TIMUR
  • PERISTIWA
  • PEMERINTAHAN
  • PENDIDIKAN
  • KABAR DESA
  • EKBIS
  • GADGET
  • HIBURAN
  • PILKADA
  • WISATA
  • Seni dan Budaya
  • HANKAM
Home EKBIS

Semarak Ulang Tahun Ke 62, Bank Jatim Launching JConnect Pro

Rofik hardian by Rofik hardian
2 years ago
in EKBIS
Reading Time: 4 mins read
0
Bank Jatim saat Lounching jconnect pro

Bank Jatim saat Lounching jconnect pro

0
SHARES
7
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

SURABAYA l bidik.news – PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk atau bankjatim genap berusia 62 tahun pada tanggal 17 Agustus 2023. Memperingati perayaan ulang tahun tersebut, bankjatim menggelar berbagai rangkaian acara Hari Ulang Tahun (HUT). Antara lain Jatim Got Talent, Sound of Downtown Vol 5, Lomba Tradisional, Pingpong, Tenis Lapangan, Badminton, E-Sport, Jatimers Run Fest, fishing, futsal, Jatimers Mengajar, santunan ke panti asuhan dan panti jompo, khatmil quran, hingga sepak bola kepala daerah.

Tak cukup itu saja. Puncak Acara HUT bankjatim juga dikemas secara meriah yang diselenggarakan pada Hari Minggu, 20 Agustus 2023, di Grand City Surabaya. Diawali dengan kegiatan Sunmori, Gowes, dan Poundfit, seluruh Jatimers nampak sangat bersemangat. Turut hadir dalam rangkaian acara Puncak HUT bankjatim yaitu Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Walikota Surabaya Eri Cahyadi, seluruh jajaran dewan komisaris bankjatim, dan seluruh jajaran direksi bankjatim.

Direktur Utama bankjatim Busrul Iman menjelaskan, di ulang tahun yang ke-62 ini bankjatim mengangkat tema Grow Together. Harapannya, kinerja bankjatim dapat terus tumbuh dan bertransformasi menuju digital bank dengan SDM yang berdaya saing tinggi. Selain itu, di usia ke 62 tahun ini pihaknya mengajak para stake holder dan share holder untuk bersama-sama memberikan kontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi di Jawa Timur dan Indonesia. “Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersinergi, berkolaborasi serta tumbuh bersama dalam mewujudkan transformasi Digital Banking bankjatim menuju BPD nomor 1 di Indonesia,” tegasnya.

Di setiap gerakan bankjatim mulai dari layanan hingga produk selalu berorientasi terhadap kemaslahatan dan kemanfaatan masyarakat. Maka dari itu, emiten dengan kode BJTM ini merasa terus terdorong untuk senantiasa meningkatkan layanan. ”Bisnis kami bergerak dalam tiga pilar. Pertama, bagaimana memberikan nilai tambah dan kemanfaatan kepada jajaran pemerintah daerah, baik provinsi maupun kabupaten, termasuk di dalamnya seluruh ASN. Kedua, bagaimana kita memberikan kemaslahatan dan kemanfaatan untuk UMKM karena Jawa Timur ini gudangnya UMKM. Ketiga, layanan perbankan kepada masyarakat umum,” papar Busrul.

Oleh karena itu, Busrul tetap berharap dukungan dari seluruh masyarakat dan stake holder demi akselerasi bisnis yang tidak hanya tumbuh secara organik, tapi juga non organik. ”Upaya untuk menumbuhkan bisnis secara non organik, kami telah melakukan aksi korporasi berupa pembentukan KUB. Kami telah bekerja sama dengan beberapa BPD seperti Bank NTB Syariah,” ungkapnya.

Adapun dalam Puncak HUT bankjatim ini banyak produk-produk baru yang diluncurkan. Antara lain JConnect Pro, Desa Pendulum Devisa, dan Kartu Kredit Pemerintah Daerah (KKPD). Busrul mengatakan, lewat JConnect Pro, masyarakat kini dapat membuka rekening bankjatim lewat online kapanpun dan dimanapun tanpa harus datang langsung ke kantor. Hanya dengan mengisi data diri dan verifikasi data dengan video banking, maka nasabah sudah bisa memiliki rekening bankjatim. Cepat dan praktis.

”Potensi pasar layanan JConnect Pro ini masih sangat terbuka lebar dan peluncuran produk baru ini juga untuk meningkatkan daya saing, product image, dan corporate image bankjatim,” urai Busrul. Pihaknya berkomitmen akan terus memberikan kemudahan dan kenyamanan kepada nasabah dengan agresif melakukan berbagai inovasi demi mengoptimalkan aplikasi mobile banking JConnect.

Selain JConnect Pro, bankjatim juga melaunching Kartu Kredit Pemerintah Daerah (KKPD) yang dapat memudahkan keperluan belanja barang dan jasa, serta belanja modal dan keperluan perjalanan dinas melalui digitalisasi. Kemudian ada juga launching Desa Pendulum Devisa demi turut menyukseskan program pemerintah provinsi yaitu Jawa Timur Berdaya.

Busrul memaparkan, Desa Pendulum Devisa yang diluncurkan dalam Puncak Acara HUT ke 62 tahun ini adalah desa binaan bankjatim yang mempunyai potensi besar untuk dikembangkan dan dipasarkan di mancanegara. ”Peran bankjatim dalam hal ini adalah memberikan coaching dari hulu hingga hilir kepada desa-desa terpilih yang memiliki komoditas unggulan tertentu berkualitas ekspor. Ini adalah wujud sinergitas bankjatim dengan pemerintah daerah,” paparnya.

Kali ini, Desa Pendulum Devisa yang diresmikan adalah Malang dengan komoditi alpukat pameling, Kediri dengan komoditi nanas madu simplex, Pacitan dengan komoditi spices, dan Ngawi dengan komoditi kerajinan. ”Bersama bankjatim menuju masa depan gemilang.” Tambah Busrul.

Selain launching, dalam Puncak Acara HUT bankjatim yang ke 62 juga berlangsung UMKM Awards sebagai apresiasi kepada debitur bankjatim yang telah membantu menyejahterakan masyarakat sekitar, membuka lapangan kerja, dan berkontribusi terhadap kemajuan ekonomi. ”Hari ini juga ada Undian Siklus bertajuk bankjatim Siklusphoria dan ada guest star Bunga Citra Lestari. Semua ini kami lakukan sebagai bentuk apresiasi terhadap nasabah dan stake holder yang telah mendukung bankjatim,” tegasnya.

Sementara itu, dalam sambutannya, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menyatakan, bankjatim harus terus bersinergi dan berkolaborasi dengan seluruh stake holder. Menurutnya, peran bankjatim dalam pertumbuhan ekonomi Jawa Timur sangat penting. Terutama dalam mendukung UMKM mengingat pertumbuhan UMKM di Jawa Timur sangat signifikan. ”Kita harus terus dorong pelaku UMKM untuk tembus pasar luar negeri. Kami senang bankjatim juga telah membina desa yang berorientasi ekspor lewat Desa Pendulum Devisa. Semua itu harus terus ditingkatkan agar pelaku-pelaku usaha memiliki kesimpulan bahwa melakukan ekspor sangat mudah,” paparnya. Khofifah berharap bankjatim dapat terus bertumbuh bersama demi mewujudkan harapan masyarakat Jawa Timur dan mampu menjadi BPD nomor satu di Indonesia.

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi juga menuturkan, pihaknya sangat merasakan kehadiran bankjatim dalam membantu Pemkot Surabaya. Terutama di bidang UMKM maupun kebijakan-kebijakan lainnya. ”Setiap kegiatan-kegiatan besar Pemkot Surabaya pasti ada bankjatim. Kami harap kinerja bankjatim semakin bertumbuh pesat dan selalu berdampak positif terhadap pertumbuhan ekonomi,” katanya.

Terkait kinerja, bankjatim berhasil melewati Semester I 2023 dengan performa yang baik. Selama Semester I tahun ini, penyaluran kredit bankjatim mampu membukukan peningkatan yang signifikan di atas rata-rata yaitu 13,02 persen (YoY). Untuk pertumbuhan kredit tertinggi terjadi pada sektor komersial & SME sebesar 25,55 persen (YoY) dan sektor konsumer 5,77 persen (YoY).

Kinerja digital banking bankjatim juga mengalami peningkatan. Untuk JConnect sepanjang Semester I 2023 berhasil mencetak angka yang positif. Pengguna JConnect Mobile pada Semester I tahun ini sudah mencapai 566 ribu user atau tumbuh 30 persen (YoY). Sementara untuk jumlah transaksinya berada di angka Rp 3,4 triliun, naik 35 persen dibanding Semester I 2022 (YoY). Selanjutnya, user JConnect IB Corporate berada di angka 7.550 atau naik 23 persen (YoY) dengan jumlah transaksi sebesar Rp 853 miliar. Kemudian, jumlah Agen Jatim sepanjang Semester I 2023 sebesar 4.853 user atau tumbuh 30 persen (YoY) dengan jumlah transaksi sebesar Rp 7,2 miliar.( Rofik )

Related Posts:

  • IMG-20230501-WA0004
    Pameran JConnect Ramadhan Festival 2023 Catatkan…
  • WhatsApp Image 2023-09-01 at 10.32.10(1)
    Bank Jatim Sabet Penghargaan Best BUMD Digital Innovation
  • WhatsApp Image 2024-07-17 at 14.35.52
    Sambut HUT Ke-63, Bank Jatim Sukses Selenggarakan…
  • WhatsApp Image 2023-09-09 at 09.55.37
    Dorong Gerakan Haji Muda Lewat Bani Fest 2023
  • WhatsApp Image 2023-11-12 at 07.29.05
    Kinerja Moncer, Bank Jatim Sabet Penghargaan Road To…
  • WhatsApp Image 2023-11-11 at 10.05.10
    OPOP Expo 2023 Dibuka, Bank Jatim Launching KUR Syariah
Tags: Bank Jatim
Previous Post

Bus Trans Jatim Koridor ll Meluncur , Agung Mulyono : Semoga Bantu Mobilitas Warga

Next Post

Moment Kemerdekaan, Politisi Senior Partai Demokrat M.Rosyidi: Indonesia Harus Merdeka dari Stunting

Rofik hardian

Rofik hardian

RelatedPosts

Sukses! Lebih Dari 3.000 Pelari Meriahkan Bank Jatim JConnect Run Soerabaja 10K
EKBIS

Sukses! Lebih Dari 3.000 Pelari Meriahkan Bank Jatim JConnect Run Soerabaja 10K

by Rofik hardian
30/09/2025
0

SURABAYA l bidik.news - Kegiatan Bank Jatim JConnect Run Soerabaja 10K sukses digelar. 3.000 pelari dari berbagai daerah tampak memadati...

Read moreDetails
Perkuat Bidang Kesehatan hingga Pendidikan, Bank Jatim Serahkan CSR ke Pemkab Blitar dan UINSA

Perkuat Bidang Kesehatan hingga Pendidikan, Bank Jatim Serahkan CSR ke Pemkab Blitar dan UINSA

16/09/2025
Bank jatim

Gelar Public Expose, Bank Jatim Catat Kinerja Solid Sepanjang Triwulan Dua 2025

11/09/2025

Bank Jatim dan Bank Banten Perkuat Sinergi Bisnis Melalui Layanan Digital Non API

02/08/2025

Bank Jatim Catat Laba Bersih Rp 703 Miliar di Semester I 2025, Bukti Kinerja Positif di Tengah Persaingan Ketat

30/07/2025

Dukung Digitalisasi dan Finansial UMKM, Bank Jatim Bersama Toko Ladang Sukses Selenggarakan Salam Sapa UMKM

30/07/2025
Next Post
Bus Trans Jatim Koridor ll Meluncur , Agung Mulyono : Semoga Bantu Mobilitas Warga

Moment Kemerdekaan, Politisi Senior Partai Demokrat M.Rosyidi: Indonesia Harus Merdeka dari Stunting

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Bidik.news

Bekerja dengan Mata Hati

Follow Us

Recent News

Libur Akhir Pekan, Polisi Magetan Intensifkan Patroli Wisata di Sarangan

Polisi Ngawi Laksanakan Pengamanan Pengajian di Mantingan

11/01/2026
Libur Akhir Pekan, Polisi Magetan Intensifkan Patroli Wisata di Sarangan

Libur Akhir Pekan, Polisi Magetan Intensifkan Patroli Wisata di Sarangan

11/01/2026
  • TENTANG KAMI
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Terms of Service
  • Kebijakan Privacy
  • DISCLAIMER
  • CARRIER
  • Tarif Iklan Online
  • Tarif Iklan Cetak
  • Dukungan

© 2025 PT Pulitzer Indonesia Media-IT Bidiknews.

No Result
View All Result
  • HOME
  • HUKUM KRIMINAL
  • JAWA TIMUR
    • BANYUWANGI
    • GRESIK
    • JEMBER
    • KEDIRI
    • KOTA BATU
    • LAMONGAN
    • MADIUN
    • MAGETAN
    • MALANG
    • MOJOKERTO
    • NGAWI
    • PACITAN
    • PAMEKASAN
    • PASURUAN
    • SAMPANG
    • SIDOARJO
    • SITUBONDO
    • SUMENEP
    • TRENGGALEK
    • TUBAN
    • TULUNGAGUNG
  • PERISTIWA
  • PEMERINTAHAN
  • PENDIDIKAN
  • KABAR DESA
  • EKBIS
    • EKONOMI
  • GADGET
  • HIBURAN
  • PILKADA
  • WISATA
  • Seni dan Budaya
  • HANKAM

© 2025 PT Pulitzer Indonesia Media-IT Bidiknews.