SURABAYA – Untuk mendukung program pemerintahan di saat pandemi Covid-19, Satlantas Polrestabes Surabaya berbagi bantuan uang tunai dan ribuan masker kepada pengguna jalan Kota Surabaya.
Kasatlantas Polrestabes Surabaya AKBP Teddy Chandra mengatakan, porgram sosialisasi ini guna untuk memutus rantai penyebaran Covid – 19.
“Kegiatan ini tetap akan mematuhi protokol kesehatan yakni pengguna jalan tetap melakukan social distancing,” ujar Teddy, Sabtu (29/8/2020).
Teddy juga menyampaikan, pembagian ribuan masker dan uang tunai senilai Rp 600 ribu, selama tiga bulan diberikan kepada 1631 sopir yang terdiri dari pengemudi angkutan online, sopir bemo, kernet, tukang becak dan pengemudi truk angkutan barang.
Sosialisasi ini juga melibatkan instansi terkait tentang target penertiban pelanggaran pada ruas trouble spot dan black spot. “Dengan adanya hal itu, sehingga terciptanya situasi lalu lintas yang aman, tertib dan lancar pada lokasi rawan laka, langgar dan macet,” pungkasnya.
“kami juga melaksanakan binluh kepada seluruh masyarakat tentang kamseltibcarlantas dan bahaya Covid-19,” imbuhnya.
Aturan protokol kesehatan tersebut, bukan berlaku dijalanan Kota Surabaya saja, melainkan di Satpas Colombo dan gerai yang sudah disediakan Polrestabes Surabaya untuk pengurusan SIM.








