SIDOARJO | BIDIK – Ratusan orang warga Desa Cangkringsari, Kec Sukodono, Kab Sidoarjo, Sabtu (28/10/2017) pagi sudah memenuhi Balai Desa setempat. Pasalnya, mereka datang berduyun-duyun untuk memperoleh layanan pengobatan gratis dari Lazis PLN Disjatim.
Berkolaborasi dengan PT PLN (Persero) Disjatim, Lazis PLN Disjatim menggelar pengobatan gratis yang diperuntukan melayani kaum dhuafa dan warga kurang mampu di desa tersebut.
Hadir dalam kegiatan sosial tersebut, Wakil Ketua Lazis PLN Disjatim, Riyanto dan Kepala Desa Cangkringsari, Ali Fikri.
“Tujuan kegiatan sosial ini melakukan pengabdian masyarakat melalui Lazis PLN Disjatim dengan pemberdayaan zakat kepada mustahik secara amanah, transparan dan akuntanbel. Sesuai tuntunan syariah dan untuk menjalin hubungan baik dan mendekatkan PLN kepada para mayarakat, khususnya pelanggan,” ungkap Riyanto.
Sasaran kegiatan ini diikuti sebanyak 350 warga kurang mampu dan kaum dhuafa. “Dalam pelaksanaan layanan pengobatan gratis ini, Lazis PLN Disjatim juga bekerja sama dengan Tim Medis Badan Amil Zakat (BAZ) Tingkat I Jatim,” ucapnya.
Sedangkan Deputy Manajer Komunikasi dan Bina Lingkungan PLN Disjatim, Pinto Raharjo menambahkan, kegiatan di bidang pelayanan kesehatan ini merupakan kegiatan rutin Lazis PLN Disjatim.
“Yang beda, biasanya kami khusus melaksanakan pelayanan untuk khitanan masal tiap tahunnya. Kali ini, kami bekerja sama dengan Tim Medis Badan Amil Zakat untuk pengobatan gratis. Harapannya, semoga kegiatan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat Desa Cangkringsari agar tetap selalu sehat,” ungkap Pinto.
Sementara Ali Fikri mengucapkan banyak terima kasih kepada PLN dan Lazis PLN Disjatim yang telah memberikan pelayanan pengobatan gratis hingga ke Desa Cangkringsari.
“Kegiatan ini sangat membantu sekali kepada warga desa kami. Dan kami sangat berapresiasi sekali atas inisiatif Lazis PLN Disjatim menggelar pengobatan gratis. Kami berharap kegiatan semacam ini bisa dilaksanakan tiap tahunnya,” pungkas Ali sambil tersenyum. (hari)




