SURABAYA – Sebuah pohon kersen yang terletak di tepi jalan Sidotopo Wetan, Surabaya, depan Depo kereta api, roboh hingga menutup salah satu jalur kendaraan. Dugaan sementara, pohon berusia lebih kurang sembilan tahun itu tumbang akibat pengeroposan di pangkal batangnya.
Dari pantauan di tempat kejadian, akibat dari ambruknya pohon tersebut tidak menimbulkan korban jiwa. Akan tetapi, rumah salah satu warga, Widodo, mengalami kerusakan dibagian atap terasnya yang terbuat dari seng.
“Ngga tahu kenapa mas, tiba tiba roboh gitu aja. Yang saya tahu itu ada keropos di batang pohon bawahnya,”kata Widodo.
Widodo menceritakan, dahulu dirinya berniat untuk menebang pohon tersebut, akan tetapi diurungkan niatnya karena mendapat informasi jika tidak boleh menebang sendiri, harus buat laporan dulu ke Pemkot Surabaya.
“Katanya kalau nebang sendiri kena denda. Saya disuruh laporan ke dinas pertamanan Pemkot Surabaya, biar petugas dari Pemkot yang nebang,”terang Widodo.
Tak hanya atap rumah Widodo, tumbangnya pohon tersebut juga menimpa saluran kabel Telkom dan PLN. Dan juga mengkibatkan kemacetan yang cukup panjang.
Saat ini, sedang dilakukan pemotongan dahan dan ranting, sambil menunggu dinas pertamanan datang untuk mengatasi kejadian tersebut.










