BIDIK NEWS | MADIUN – Aston Madiun hotel & Conference Center kembali melakukan aksi sosial donor darah dengan peserta para tamu hotel dan staff. Sengaja di gelar pada Rabu (16/1), karena pada hari tersebut occupancy kamar sangat tinggi, sehingga target peserta donor darah adalah tamu check in pada hari itu dan tamu check out yang menginap hari sebelumnya.
Donor darah yang digelar di Lobby lantai G Aston Madiun itu, pihak Aston menyediakan snack atau coffe break untuk pendonor, selain itu juga bingkisan dari PMI kepada setiap pendonor.
Pelaksana kegiatan donor darah, Emang Elham Pujiannya sekaligus Public Relation hotel Aston Madiun hotel & Conference Center mengakui ada peningkatan kantong darah yang didapat dalam kegiatan donor darah kali ini. Total Kantong darah dapat mencapai 40 kantong yang sebelumnya rata-rata hanya 30 kantong kurang.
“Aksi sosial ini bertujuan meningkatkan rasa kepedulian seseorang dengan kehidupan sekitarnya yang lebih membutuhkan. Kegiatan yang dilaksanakan secara rutin ini semoga selalu mendapatkan respon baik dari masyarakat. Mari kita berbagi demi sejuta harapan untuk negeri bersama Aston Madiun Hotel & Conference Centre,” kata Emang Elham. (hari)











