BIDIK NEWS | BANYUWANGI – Guna meringankan beban para korban bencana gempa di Lombok – Mataram, paguyuban musisi dan artis Banyuwangi bersinergi dengan Komunitas wartawan Koran, Majalah, Televisi dan Online (Koma Vision) akan menggelar konser amal.
Kegiatan sosial tersebut rencananya akan digelar di Taman Blambangan, Minggu (26/08) mulai jam 06.00 Wib.
Awan Miswantoro selaku ketua panitia konser amal tersebut menyampaikan, acara ini bisa dibilang dadakan karena melihat antusias dan semangat teman-teman musisi dan artis Banyuwangi yang peduli terhadap korban bencana gempa di Lombok.
Meski demikian, Awan mengaku optimis acara ini akan berlangsung sukses, karena kegiatan tersebut merupakan kegiatan sosial.
“Alhamdulillah, banyak donatur dari perusahaan dan instansi yang mendukung kegiatan sosial ini, termasuk dinas pendidikan dan Polres Banyuwangi,” kata Awam.
Menurutnya, kegiatan tersebut nantinya akan dimeriahkan oleh artis-artis dan musisi-musisi Banyuwangi, diantaranya Danang, Wandra, Adi Bolo, Dwi Retno dan masih banyak lagi artis lainya.
“Untuk itu, saya harap masyarakat Banyuwangi bisa hadir dan turut serta meringankan beban saudara kita di Lombok yang saat ini sedang terkena bencana alam,” tandasnya.
Sementara, perwakilan anggota Koma Vision, Erwin Yudianto menyambut baik kegiatan yang diinisiasi oleh rekan-rekan musisi dan artis Banyuwangi. Dirinya bersama teman teman Koma Vision siap mensukseskan kegiatan sosial ini.
“Semoga masyarakat Banyuwangi antusias menyisihkan sedikit rejekinya untuk meringankan beban saudara-saudara kita di Lombok,” harap Erwin.(nng)











