SURABAYA | bidik.news – Prestasi membanggakan kembali diraih mahasiswa Universitas Widya Kartika (Uwika) Surabaya. Tiga mahasiswi, yakni Agisya Putri, Tessa Monica, dan Monicha Teana, sukses meraih Juara 3 dalam ajang bergengsi Nusantara Creative Competition Bidang Pertanian.
Kompetisi tingkat nasional ini menjadi ajang inovasi dan kreativitas generasi muda untuk menghadirkan ide-ide baru yang dapat berkontribusi nyata dalam pengembangan sektor pertanian Indonesia.
Baca juga: Mahasiswa UWIKA Kembangkan Alat Kalibrasi Termometer Infrared Murah & Praktis
Mewakili timnya, Agisya Putri menyampaikan rasa syukur dan kebanggaannya atas pencapaian tersebut.
“Kompetisi ini memberikan ruang bagi kami untuk berinovasi dan berkontribusi dalam pembangunan pertanian Indonesia. Pencapaian ini adalah bukti semangat dan dedikasi kami dalam menghadirkan gagasan inovatif untuk masa depan bangsa,” ujarnya, Rabu (30/7/2025).
Pihak kampus Uwika Surabaya turut memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas prestasi mahasiswinya. Kampus berharap kemenangan ini menjadi motivasi dan inspirasi bagi mahasiswa lainnya untuk terus berkarya dan mengukir prestasi menuju terwujudnya SDM Unggul Indonesia Emas 2045.









