BANYUWANGI – Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Banyuwangi periode 2020-2023 resmi dilantik.
Prosesi pelantikan dipimpin langsung Ketua PWI Provinsi Jawa Timur, Lutfil Hakim di Pendopo Shaba Swagata Blambangan, Sabtu (05/02/2022).
Hadir dalam acara tersebut, Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, segenap jajaran Forkopimda Banyuwangi, Kepala SKPD, pimpinan parpol, ormas dan sejumlah tokoh.
Dalam sambutannya, Ketua PWI Jatim, Lutfil Hakim berpesan agar apa yang menjadi tema dan peran PWI dalam mengawal program-program Pemerintah Daerah khususnya program Banyuwangi Rebound, hendaknya dilaksanakan dan diterapkan secara sungguh-sungguh, baik dalam mengedukasi masyarakat terkait tangguh pandemi maupun membangun harmoni.
“Karena kalau sudah tanggung pendeminya, dan harmoni masyarakatnya, maka ekonomi juga akan terbangun secara baik. Saya kira banyak sekali potensi yang ada di Banyuwangi, bukan hanya UMKM dan pertanian,” kata Lutfil.
Selain itu menurutnya, pers harus mendorong stake hodler terutama pemerintah daerah, untuk menghidupkan sektor-sektor lain terutama industri, karena fasilitas di Banyuwangi sudah lengkap.
Namun yang terpenting adalah implementatif nilai-nilai jurnalistik yang harus diterapkan teman-teman pers dalam keseharian,” pungkas Lutfil.
Sementara, Bupati Ipuk Fiestiandani mengucapkan selamat kepada para pengurus PWI Kabupaten Banyuwangi yang baru dilantik. Dia juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada PWI Kabupaten Banyuwangi, karena selama ini telah memberikan kontribusi bagi Kabupaten Banyuwangi.
“Mudah-mudahan teman teman PWI bisa terus berkontribusi dan memberikan pengabdiannya kepada Banyuwangi, dan cepat beradaptasi dengan kondisi yang ada,” ucap Ipuk.
Ipuk berharap, PWI sebagai mitra dari pemerintah daerah selalu memberikan informasi positif kepada masyarakat, mengedukasi masyarakat dan terus menjalin komunikasi yang baik dengan semua sektor. Serta, informasi yang diberikan kepada rakyat menyejukkan, agar suasana yang sedang rumit saat ini tidak dibuat rumit dengan berita-berita yang membuat rakyat menjadi resah.
“Sekali lagi, saya ucapkan selamat dan terima kasih kepada teman teman PWI Banyuwangi,” ucap Ipuk.
Ketua PWI Kabupaten Banyuwangi, Syaifudin Mahmud mengatakan, pelantikan ini merupakan rangkaian dari peringatan Hari Pers Nasional 2022. Sehingga, kegiatan ini ada tiga agenda, pertama talk show dengan tema ‘Peran PWI dalam Mendorong Suksesnya Banyuwangi Rebound’, pemberian reward kepada 20 tokoh di Banyuwangi, dan pelantikan pengurus PWI Kabupaten Banyuwangi.
“Pelantikan ini kembali meneguhkan kami, peran insan pers sesuai Undang Undang Pers, dan memegang amanat Undang Undang tersebut untuk selalu mengedepankan kode etik jurnalistik,” ujar Aif sapaan akrab Syaifudin Mahmud.
Menurutnya, insan pers memegan banyak peran, pertama sebagai kontrol sosial, kedua memberikan pendidikan atau edukasi, dan ketiga peran ekonomi. Karena itu, Aif mengajak para insan pers khususnya para anggota PWI Kabupaten Banyuwangi agar memberikan berita-berita yang menyejukkan ditengah masyarakat.
“Ditengah pandemi Covid-19 ini, mari kita memberikan berita yang menyejukkan, tidak menakut-nakuti masyarakat, karena imbasnya setiap pemberitaan itu akan kembali kepada kita sendiri,” pungkas Aif.(nng)











