BIDIK NEWS | JEMBER – Untuk memberikan rasa aman bagi warga Tionghoa yang sedang merayakan Imlek. Kapolres Jember AKBP Kusworo Wibowo, Jumat (16/2) mengunjungi beberapa rumah ibadah Wihara. Dalam kunjungannya yang didampingi beberapa anggotanya serta para wartawan.
Kapolres menyapa sejumlah warga dengan sangat bersehabat, terkadang perwira berpangat melati tiga ini menanyakan sesuatu kepada sejumlah warga yang ditemui ” Ya hari ini kami bersama anggota saya dan juga wartawan mengunjungi saudara- saudara kita yang sedang merayakan imlek ,” ujarnya.
Bahkan untuk memberikan rasa aman bagi seluruh warga Jember menjelang Imlek, telah diterjunkan 75 anggotanya serta dukungan dari rekan TNI. Diharapkan dengan perayaan imlek ini semuanya dapat merasakan arti kebersamaan tanpa harus melihat dari mana berasalnya. (Monas)
Teks : Kapolres bersama warga yang sedng merayakan Imlek. (foto:ist)











