BIDIK NEWS | BANYUWANGI – Serah terima jabatan (Sertijab) kembali terjadi di jajaran Polres Banyuwangi.
Kali ini jabatan Kasat Intelkam yang sebelumnya di jabat AKP. M. Amir Machmud, SH di gantikan Iptu Sudarso SH.
Sertijab yang dipimpin langsung oleh Kapolres Banyuwangi tersebut digelar di halaman Mapolres Banyuwangi, Senin (22/10).
Kapolres Banyuwangi AKBP Doni Adityawarman SIK. dalam sambutannya mengatakan, rotasi di jajaran Polri itu hal yang wajar dan rutin dilakukan dalam rangka penyegaran internal institusi Polri.
“Setiap personil anggota Polri harus siap diberi mandat dan tugas dimana saja, demi mengabdi pada rakyat, bangsa dan negara”, tegas Ķapolres.
Acara sartijab ini juga di hadiri oleh para Kabag, Kasat dan Kapolsek jajaran Polres Banyuwangi dan ibu ibu Bhayangkari.
AKP. M. Amir Machmud SH. menjabat kasat Intelkam di polres Banyuwangi selama kurang lebih tujuh bulan, dan sekarang di mutasi menjadi direktorat Intelkam polda jatim.
Sedangkan Iptu Sudarso SH. pejabat kasat Intelkam yang baru mengatakan, menjabat kasat Intelkam adalah amanah dan menjadi tantangan tersendiri meskipun ia telah lama menjabat KBO sat Intelkam di polres Banyuwangi.
“Saya akan meneruskan program kerja yang telah berjalan baik oleh Kasat Intelkam yang lama”, ujar Iptu Sudarso.
Menurutnya, Satuan Intelkam tidak bisa berdiri sendiri tanpa bersinergi dengan satuan polisi yang lain.
“Kami perlu dukungan masyarakat untuk menciptakan Banyuwangi yang aman, kondusif dan terkendali”, pungkasnya.(swr)









