MALANG I BIDIK NEWS – Upaya pengamanan jelang lebaran tidak hanya dilakukan dengan penertiban kendaraan saja, melainkan pengemudi pun tak luput dari sorotan, terutama pengemudi kendaraan angkutan umum. Satresnarkoba melakukan sidak kepada ratusan pengemudi di Terminal Arjosari pada Rabu, (29/5/2019) pagi.
Bekerjasama dengan Satlantas Polres Malang Kota, Dinas Kesehatan Kota Malang, Dinas Perhubungan Kota Malang, BNN Kota Malang, Persada Hospital Malang
dan Urkes Polres Malang Kota setidaknya kurang lebih 100 pengemudi angkutan umum lebaran diperiksa kesehatannya berikut mendidentifikasi pengkonsumsi am narkoba.
AKBP Asfuri, SIK, MH mengatakan jika operasi gabungan ini ditujukan untuk keamanan dan kenyamanan masyarakat, jelang hari raya Idulfitri yang identik dengan meningkatnya animo masyarakat menggunakan transportasi umum untuk mudik ke kampung halaman.
“Budaya mudik di Indonesia itu sebuah kepastian saat lebaran tiba, penggunaan transportasi umum biasanya meningkat. Untuk mengurangi angka kecelakaan, maka tidak hanya razia kelayakan kendaraan saja namun kesehatan dari pengemudinya juga,” jelas Kapolres Malang Kita ini.
Kegiatan yang dilaksanakan dengan tajuk “Pengemudi Sehat, Mudik Selamat” itu berlangsung sejak pagi pukul 08.00 hingga pukul 11.00. selama pemeriksaan, ada sebanyak 100 pengemudi mendapatkan pelayanan pemeriksaan dari petugas.
“Pada operasi ini, beberapa pemeriksaan seperti tes kesehatan, tes gula darah, tes Alkohol dan tes urine narkoba dilakukan untuk menjamin kesiapan para pengemudi ini,” imbuh Asfuri.
Meski dilakukan secara mendadak, sikap pro aktif ditunjukkan oleh para pengemudi angkutan umum lebaran. Bahkan, dari semua yang menjalani pemeriksaan tidak ada satupun yang divonis positif narkoba.
“Alhamdulillah hasil sidak kita hari ini nihil hasil untuk narkoba. Ternyata para pengemudi juga diuntungkan dengan pemeriksaan ini, tadi ada yang mengaku tidak pernah periksa kesehatan, baru tahu gula darahnya saat petugas memeriksanya hari ini,” pungkas Asfuri. (Doi)









