• Beranda
  • CARRIER
  • DISCLAIMER
  • Dukungan
  • Home 1
  • Home 3
  • Home 4
  • Home 5
  • Home 6
  • Kantor Bidik
  • kantor Depan bidik
  • Kebijakan Privacy
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Tarif Iklan Cetak
  • Tarif Iklan Online
  • TENTANG KAMI
  • Terms of Service
Bidik.news
Baner Iklan
  • HOME
  • HUKUM KRIMINAL
  • JAWA TIMUR
    • BANYUWANGI
    • GRESIK
    • JEMBER
    • KEDIRI
    • KOTA BATU
    • LAMONGAN
    • MADIUN
    • MAGETAN
    • MALANG
    • MOJOKERTO
    • NGAWI
    • PACITAN
    • PAMEKASAN
    • PASURUAN
    • SAMPANG
    • SIDOARJO
    • SITUBONDO
    • SUMENEP
    • TRENGGALEK
    • TUBAN
    • TULUNGAGUNG
  • PERISTIWA
  • PEMERINTAHAN
  • PENDIDIKAN
  • KABAR DESA
  • EKBIS
    • EKONOMI
  • GADGET
  • HIBURAN
  • PILKADA
  • WISATA
  • Seni dan Budaya
  • HANKAM
No Result
View All Result
  • HOME
  • HUKUM KRIMINAL
  • JAWA TIMUR
    • BANYUWANGI
    • GRESIK
    • JEMBER
    • KEDIRI
    • KOTA BATU
    • LAMONGAN
    • MADIUN
    • MAGETAN
    • MALANG
    • MOJOKERTO
    • NGAWI
    • PACITAN
    • PAMEKASAN
    • PASURUAN
    • SAMPANG
    • SIDOARJO
    • SITUBONDO
    • SUMENEP
    • TRENGGALEK
    • TUBAN
    • TULUNGAGUNG
  • PERISTIWA
  • PEMERINTAHAN
  • PENDIDIKAN
  • KABAR DESA
  • EKBIS
    • EKONOMI
  • GADGET
  • HIBURAN
  • PILKADA
  • WISATA
  • Seni dan Budaya
  • HANKAM
No Result
View All Result
Bidik.news
No Result
View All Result
  • HOME
  • HUKUM KRIMINAL
  • JAWA TIMUR
  • PERISTIWA
  • PEMERINTAHAN
  • PENDIDIKAN
  • KABAR DESA
  • EKBIS
  • GADGET
  • HIBURAN
  • PILKADA
  • WISATA
  • Seni dan Budaya
  • HANKAM
Home JAWA TIMUR

Gubernur Khofifah Apresiasi Misa Natal Aman dan Patuhi Prokes

admin by admin
5 years ago
in JAWA TIMUR
Reading Time: 2 mins read
0
foto: Gubernur Khofifah bersama Forkopimda Jatim tinjau Gereja dengan mengendarai sepeda motor. (ist)

foto: Gubernur Khofifah bersama Forkopimda Jatim tinjau Gereja dengan mengendarai sepeda motor. (ist)

0
SHARES
3
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

SURABAYA – Sehari jelang perayaan Natal, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa bersama Wakil Gubernur Jatim Emil Elestianto Dardak, Kapolda Jatim Irjen Pol. Nico Afinta, serta Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Suharyanto meninjau Gereja Kristus Radja di Kecamatan Tambaksari dan Gereja GPIB Immanuel di Kecamatan Bubutan Surabaya, Kamis (24/12).

Dengan mengendarai motor, Gubernur Khofifah bersama Forkopimda Jatim meninjau gereja untuk memastikan gereja-gereja tersebut dalam kondisi aman dan telah menerapkan protokol kesehatan dengan ketat.

Titik pertama yang ditinjau yaitu di Gereja Kristus Radja di Kec. Tambaksari, Surabaya. Disana, Gubernur Khofifah beserta rombongan diterima oleh Romo Markus Marcelinus Hardo Iswanto CM. Begitu tiba, telah disiapkan bilik disinfektan serta pengecekan suhu tubuh. Tidak hanya itu, di sisi-sisi gereja telah disiapkan tempat cuci tangan dan hand sanitizer.

Setelah itu, Gubernur Khofifah bersama Wagub, Pangdam V Brawijaya dan Kapolda Jatim langsung meninjau ke dalam gereja. Tampak kursi jemaat yang telah diatur berjarak untuk menerapkan physical distancing.

Khofifah menyebut, secara umum Gereja Kristus Radja telah menerapkan protokol kesehatan dengan ketat. Bahkan uniknya, Pohon Natal yang ada di gereja ini dihiasi oleh masker dan hand sanitizer.

“Jadi kunjungan kali ini kami bersama Pak Wagub, Pak Kapolda dan Pak Pangdam ingin silaturahmi dengan pimpinan gereja sekaligus melihat persiapan misa Natal. Bagaimana disini kita lihat protokol kesehatan telah dilakukan secara ketat. Kemudian di segi keamanan, Polri dan TNI juga telah melakukan langkah- langkah pengamanan sehingga jemaat yang beribadah disini bisa khusyu dan tenang,” katanya.

Menurutnya, perayaan Natal tahun ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Dimana saat ini pandemi Covid-19 masih belum berakhir. Sehingga, gereja pun membatasi kapasitas jemaat yang ingin beribadah langsung di gereja.

Namun, lanjutnya, kondisi ini tidak mengurangi kehidmatan dalam beribadah, karena sebagian besar gereja telah menyediakan fasilitas misa secara virtual yakni lewat live streaming.

“Gereja-gereja yang saya datangi ini hanya membolehkan kapasitas maksimal 25 persen dari total daya tampung gereja. Mereka yang bisa mengikuti misa hanya yang menerima undangan dan duduk sesuai nomor kursi. Namun masyarakat tetap bisa mengikuti misa secara virtual bersama keluarga di rumah. Tentunya kami berharap bahwa Natal tahun ini proses ibadah tetap dalam situasi khidmat meskipun dari rumah,” katanya.

Gereja Kristus Radja ini sendiri hanya menampung 25 persen jemaat yang beribadah langsung, dari total kapasitas yang tersedia. Kebaktian Natal sendiri pada Kamis (24/12) diselenggarakan satu kali yakni pukul 18.00 WIB.

Sedangkan kebaktian pada Jum’at (25/12) diselenggarakan sebanyak 4 kali yakni pukul 06.00, 10.00, 16.00, dan 19.00 WIB. Bagi jemaat yang tidak hadir langsung di gereja, disediakan layanan ibadah melalui live streaming.

Sementara itu, Kepala Paroki Gereja Kristus Radja, Romo Markus Marcelinus Hardo Iswanto CM mengatakan, pembagian sesi misa menjadi empat sesi tersebut diberi selang waktu cukup lama. Hal itu dilakukan agar usai misa tidak terjadi penumpukan dan pertemuan antara jemaat di sesi sebelumnya dan setelahnya.

“Jadi kita menjaga agar tidak ada penumpukan sehingga tidak menimbulkan kerumunan. Selain itu, di jeda waktu itu kami juga melakukan penyemprotan desinfektan sebelum memulai sesi misa selanjutnya,” katanya.

Usai meninjau Gereja Kristus Radja, dengan tetap mengendarai motor, Gubernur Khofifah dan Forkopimda langsung menuju Gereja GPIB Immanuel di Kec. Bubutan Surabaya. Kedatangan Gubernur Khofifah dan rombongan diterima langsung oleh Pendeta Helena Joseph Mauw, STH.

Seperti halnya Gereja Kristus Radja, Gereja GPIB Immanuel juga menerapkan protokol kesehatan ketat. Seperti pengecekan suhu tubuh, penyediaan tempat cuci tangan dan lain- lain. Termasuk daya tampung jemaat yang hanya 25 persen dari kapasitas gereja.

Selain itu, jemaat yang mengikuti misa harus mendaftar terlebih dahulu dan ada batasan usia.

Dimana balita, anak-anak dan lansia dilarang mengikuti misa secara langsung di gereja, dan disarankan mengikuti secara live streaming.

Dalam peninjauan tersebut, Gubernur Khofifah sekaligus menyerahkan bantuan kepada gereja-gereja tersebut berupa alat-alat kesehatan seperti disinfektan, pakaian hazmat, hand sanitizer, face shield dan thermo gun.

Related Posts:

  • forko
    Siapkan Tempat Isolasi Mandiri Bagi OTG, Forkopimda…
  • sahat di
    Pimpinan DPRD Jatim Sahat Apresiasi Kinerja Pemprov,…
  • forkom
    Kapolda Jatim Hadiri Upacara Hari Jadi Pemprov Jatim Ke 75
  • kapolda dan gubernur jatim
    Khofifah Bersama Kapolda dan Pangdam Pantau…
  • kapolda
    Kapolda Bersama Forkopimda Rapat Koordinasi Dalam…
  • suwandy firdaus
    Undang Kerumunan, Dewan Jatim Minta Panitia Harlah…
Previous Post

Libur Akhir Tahun, Pemkab Banyuwangi Batasi Pengunjung di Tempat Wisata dan Restoran

Next Post

Lagi….Lagi, Polisi di Surabaya Tembak Mati Kurir Narkoba

admin

admin

RelatedPosts

Momen HKN, Wabup Mujiono Beri Pesan ASN Kuatkan Semangat Profesionalisme
JAWA TIMUR

Momen HKN, Wabup Mujiono Beri Pesan ASN Kuatkan Semangat Profesionalisme

by Nanang Firmansyah
19/01/2026
0

BANYUWANGI | bidik.news – Wakil Bupati Banyuwangi Mujiono mengajak seluruh ASN di lingkungan Pemkab Banyuwangi untuk memperkuat komitmen pengabdian dalam...

Read moreDetails
PLN UIT JBM Ganti Isolator Pecah di GITET 500 kV Kediri Tanpa Pemadaman

PLN UIT JBM Ganti Isolator Pecah di GITET 500 kV Kediri Tanpa Pemadaman

19/01/2026
Tahun 2025, Nilai Ekspor Banyuwangi Tembus Rp. 3,9 Triliun

Tahun 2025, Nilai Ekspor Banyuwangi Tembus Rp. 3,9 Triliun

19/01/2026

Rombongan Pesilat Pulang, Jalur Kediri Kota Dijaga Ketat Polisi

18/01/2026

Bank Jatim Bersama dengan Seluruh Bank Anggota KUB Lakukan Pengesahan RSTI 2026-2029

18/01/2026

Peringati Natal Mepet Tambak, Pdt.Dr.Unggul Gunardi: Kehadirat Tuhan Yesus Dimana Saja

18/01/2026
Next Post
Lagi….Lagi, Polisi di Surabaya Tembak Mati Kurir Narkoba

Lagi....Lagi, Polisi di Surabaya Tembak Mati Kurir Narkoba

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Bidik.news

Bekerja dengan Mata Hati

Follow Us

Recent News

Momen HKN, Wabup Mujiono Beri Pesan ASN Kuatkan Semangat Profesionalisme

Momen HKN, Wabup Mujiono Beri Pesan ASN Kuatkan Semangat Profesionalisme

19/01/2026
PLN UIT JBM Ganti Isolator Pecah di GITET 500 kV Kediri Tanpa Pemadaman

PLN UIT JBM Ganti Isolator Pecah di GITET 500 kV Kediri Tanpa Pemadaman

19/01/2026
  • TENTANG KAMI
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Terms of Service
  • Kebijakan Privacy
  • DISCLAIMER
  • CARRIER
  • Tarif Iklan Online
  • Tarif Iklan Cetak
  • Dukungan

© 2025 PT Pulitzer Indonesia Media-IT Bidiknews.

No Result
View All Result
  • HOME
  • HUKUM KRIMINAL
  • JAWA TIMUR
    • BANYUWANGI
    • GRESIK
    • JEMBER
    • KEDIRI
    • KOTA BATU
    • LAMONGAN
    • MADIUN
    • MAGETAN
    • MALANG
    • MOJOKERTO
    • NGAWI
    • PACITAN
    • PAMEKASAN
    • PASURUAN
    • SAMPANG
    • SIDOARJO
    • SITUBONDO
    • SUMENEP
    • TRENGGALEK
    • TUBAN
    • TULUNGAGUNG
  • PERISTIWA
  • PEMERINTAHAN
  • PENDIDIKAN
  • KABAR DESA
  • EKBIS
    • EKONOMI
  • GADGET
  • HIBURAN
  • PILKADA
  • WISATA
  • Seni dan Budaya
  • HANKAM

© 2025 PT Pulitzer Indonesia Media-IT Bidiknews.