JEMBER – Semenjak menjabat Plt. Bupati Jember pada tanggal 26/09/2020 berbagai gebrakan dilakukan Drs. KH. Abdul Muqit Arief, mulai dari mencairkan suasana kebekuan komunikasi dengan DPRD Jember, mengundang berbagai elemen dan tokoh masyarakat, percepatan pelayanan di PTSP dan berbagai gebrakan lainya.
Hari ini Senin 09 November 2020, lagi dan lagi sosok Plt. Bupati yang kental dengan gaya santrinya ini kembali membuat langkah yang jitu bagi merapatkan komunikasi dengan berbagai elemen dan lembaga masyarakat.
Bertempat di Hall Praja Mukti Pemkab Jember Plt. Bupati menerima tamu-tamunya bagi menyerap aspirasi maupun laporan dari masyarakat.
Suasana yang cukup langka ini pastinya tidak akan terlepas dari lensa awak media, tidak heran jika puluhan wartawan TV, Radio, Online, maupun Cetak langsung berdatangan.
Dalam kesempatan ini, para tamu yang hadir bebas menyampaikan apa saja yang menjadi keluhanya terkait dengan Pemkab Jember.
Kyai Muqit yang didampingi oleh Asisten 1, Asisten II dan Asisten III ini kelihatan tenang dan enjoe mendengar berbagai keluh kesah ataupun masukan dari tamu yang hadir.
Tersenyum dan sekali kali ketawa kecil yang menjadi ciri khasnya ini, cukup membuat nyaman seluruh tamu yang hadir, satu persatu para tamu menghadap dan menyampaikan segala keperluanya, mulai dari penggerak sosial, pengusaha, pesantren guru, dan berbagai lagi lainya.
Terlihat waktu menunjukkan jam 12:00 kegiatan tersebut baru usai, para awak media yang sudah menunggu cukup lama langsung merapat bagi melakukan wawancara dengan Plt. Bupati.
” Ya, ternyata banyak yang ingin bertemu dengan kami menyampaikan curhat-curhat dan harapan-harapan, beberapa waktu lalu banyak tersita waktu dengan berbagai kegiatan, jadi ini baru bisa ketemu,” ujar Kyai Muqit.
Saat ini yang hadir ada sekitar 20 lembaga, dan ternyata mereka menyampaikan banyak hal terkait dengan persoalan masing-masing. Misalnya ada guru yang sudah jadi Plt cukup lama, dia mengundurkan diri.
Ada juga dari LMDH, bagaimana mereka mengharapkan Pemkab Jember bisa hadir dalam kegiatan – kegiatan yang mereka laksanakan berkaitan pengembangan pariwisata dan lain-lain.
“Banyak hal yang kami terima pada saat ini, dan ini cukup representatif,” jelasnya.
Ditanya apakah ini merupakan langkah atau gebrakan dari Plt. Bupati membuka kran komunikasi yang sebelumnya di anggap cukup tertutup ?, dengan ketawa kecil Kyai Muqit menyampaikan “kalau menurut saya bukan gebrakan, biasa-biasa ajalah!!!,” ungkapnya.
Saya kan terbatas sekali, tidak bisa mungkin turun ke lapangan, tapi dengan pertemuan seperti hari ini saya bisa tahu persis sepertinya apa sih yang terjadi di masyarakat.
“Para tamu ini yang ingin bertemu dengan saya, dan saya ingin tahu, terutama berkaitan tugas saya sebagai Plt. Bupati Jember 72 hari,” pungkasnya.(Monas)











