MALANG | BIDIK – Semakin cepatnya arus informasi melalui internet memiliki dampak khusus pada dunia jurnalistik. Salah satu perubahan wujud yang paling kentara yaitu munculnya jurnalisme warga atau citizen journalism.
Bertempat di Hotel Ibis kota Malang, Senin (20/11) Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Malang menggelar bimbingan teknis jurnalistik media online, untuk membahas kaidah-kaidah penulisan dan fotografi jurnalistik yang bisa digunakan oleh warga sebagai kontributor citizen journalism.

Sebanyak 90 orang peserta bimtek berasal dari para pelajar SMK dan SMA Negeri kota Malang dan 14 Kelompok Informasi Masyarakat (KIM). KIM adalah kelompok bentukan Pemkot Malang yang bertujuan untuk memberikan informasi aktual kepada Pemkot tentang kondisi yang terjadi di wilayahnya. Saat ini baru terbentuk 14 kelompok yang berlokasi di 14 kelurahan. Informasi dari KIM akan dipublikasikan di website resmi kelurahan masing-masing.
Dalam sambutan pembukaan, Kepala Dinas Kominfo Kota Malang, Zulkifli Amrizal, menjelaskan bimtek kali ini bertujuan untuk memberikan standar baku penulisan sebuah berita serta pengambilan foto yang mengandung nilai jurnalistik. “adik-adik dari smk dan sma ini adalah generasi muda yang dekat dengan teknologi, sehingga kami mendorong inisiatif para pelajar untuk menjadi pelaku citizens journalism, tentunya akan lebih baik jika sudah memahami kaidah-kaidah penulisan sebuah berita agar mudah dibaca, dipahami dan tidak menimbulkan hoax.” ungkapnya dalam sambutan pembukaan bimtek.
Hadir sebagai pemateri dua orang jurnalis senior kota Malang yaitu Muhaimin (wartawan Malang Post) dan Nedi Putra AW (fotografer The Jakarta Post). Sesi pertama Muhaimin menjelaskan tentang standar penulisan sebuah berita, termasuk penggunaan tanda baca dan pemilihan kata. Sesi selanjutnya Nedi memberikan informasi tentang apa itu fotografi jurnalistik yang membahas tentang perbedaan fotografi umum dan fotografi yang mengandung unsur berita.
Salah satu peserta dari SMKN 6 Malang, Moza, menyatakan sangat senang dengan bimtek yang diadakan, dirinya berkeinginan akan menerapkan ilmu yang diberikan pembicara dengan cara mencoba menjadi pelaku citizens journalism melalui akun instagram miliknya. “saya senang sekali bisa belajar menulis berita dan jadi tahu bagaimana mengambil foto yang mengandung unsur berita. Nanti saya coba praktik kan melalui instagram saya” ucap peserta yang aktif bertanya selama bimtek ini. (bima)
[15:04, 11/20/2017] Hari Bidik:




