BATU I BIDIK NEWS – Suasana haru tersaji di gedung Pemuda Desa Junrejo Kota Batu. Pasalnya, jabatan kepala desa yang sebelumnya diduduki oleh Andi Faisal Hasan dari periode 2013 – 2019 berakhir pada 2 Mei lalu, harus dilanjutkan oleh PJ kepala desa baru yang dipercayakan kepada Parman, S.P sebelumnya menjabat sebagai sekretaris Camat Desa Junrejo.
Bukan tanpa sebab nuansa hari tercipta pada momen sakral tersebut. Selama menjabat, Andi Faisal Hasan dikenal sebagai pribadi yang tegas, disiplin dan tanpa kompromi jika urusannya dengan kepentingan masyarakat desa. Hal tersebut beberapa kali diucapkan oleh Ketua BPD Desa Junrejo Gatot Siswodiarno, M.Si.
“Terima kasih saya sampaikan, satu periode bekerja bersama beliau (Andi Faisal Hasan) sangat berkesan, sosok tegas tanpa kompromi, tiga tahun memperjuangkan aset desa yang hampir lepas dan banyak hal perjuangan untuk masyarakat Junrejo yang saya kira tanpa pamrih,” ujar Gatot pada pidato sambutannya.
Seperti diketahui, sebelumnya Desa Junrejo sempat direpotkan dengan beberapa kasus melibatkan aset desa. Seperti saat proses pembangunan UIN III, kasus dengan Jatim Park 3 yang menyangkut hajat hidup Dusun Rejoso Desa Junrejo Andi Faisal Hasan begitu vokal dan militan dalam perjuangannya.
Mendatang, program-program lama yang belum diselesaikan akan segera direspon dengan maksimal oleh PJ Kepala Desa Junrejo. Lebih dari itu, Parman mengakui jika semua ungkapan yang ditujukan kepada Andi Faisal Hasan bukan isapan jempol semata, dirinya juga mengakui sosok mantan Kades Junrejo itu memang begitu militan dan jujur dalam pengabdiannya kepada desa.
“Saya bukan orang baru di Junrejo, meski sebelumnya sekretaris di Kecamatan Junrejo, namun kalau bicara loyalitas dan totalitasnya Pak Faisal saya mengakuinya. Doakan saja semoga saya mampu mengemban amanah ini minimal sama baiknya dengan beliau,” unhkap Parman dalam pidatonya.
Untuk diketahui, Parman hanya akan menjabat sebagai PJ Kepala Desa Junrejo selama enam bulan mendatang. Sebab pada bulan November 2019 pemilihan Kepala Desa serentak dilaksanakan. Saat dikonfirmasi apakah dirinya akan maju kembali dalam pencalonan Kepala Desa Junrejo mendatang, pria yang juga Ketua PAC Pemuda Pancasila Junrejo Batu itu tidak mengiyakan, namun juga tidak menampik peluang dirinya akan maju kembali. (Doi)











