GRESIK | BIDIK.NEWS – Player asal Gresik dalam nomer PUBG semakin terasah dan mantab menuju final di seleksi tingkat Kodam Brawijaya, demikian disampaikan Ketum E- Sports Indonesia Kabupaten Gresik, Ali Sugiarto, Jumat (12/8).
“Saat pertandingan babak penyisihan yang dilakukan secara online hari Rabu (10/8) yang meliputi 38 kabupaten / kota se Jawa Timur, ternyata 16 besar yang masuk final seleksi di tingkat Kodam Brawijaya, ada 2 tim asal Gresik,” terang Ali Sugiarto.
Masing masing tim saat mendaftar adalah melalui Garudaku dibawah PB ESI, sehingga kadang pengurus ditingkat kabupaten/kota tidak mengetahui nama nama tim sudah berhasil mendaftar.
Berikut nama 16 tim terbaik yang masuk final kualifikasi tingkat Kodam Brawijaya :
1 MAVERICK SQUAD
2 JJT TEAM TA
3 BANYULANGIT SUNDAI
4 LIMAX RYU
5 KAKZ NEWBORN
6 NHS E-SPORTS
7 iRAT
8 Quantum Squad
9 SEMUT MANOL
10 BRT ESPORT
11 ESI ONE STB
12 LIMAX XTREEM
13 KINDERJOY
14 Athaya Esport
15 LEGION
16 BADUT OFFLINE
” Dari 172 tim, sudah tersaring tinggal 16 tim, dan akan di tanding kan hari Minggu (14/8), sehingga kita masih tetap optimis bakal lolos, kita selalu meng ingatkan untuk latihan dan menjaga kesehatan,” pungkasnya. (ali)









