BLITAR – Setelah melaksanakan ujian Penilaian Akhir Semester (PAS) Genap tahun ajaran 2021/2022 serta ujian praktek olahraga dan agama. Siswa kelas 12 akan melaksanakan Ujian Satuan Pendidikan Berbasis Paper (USPBP) di SMK Telkom Brawijaya Kota Blitar kampus 4, Sananwetan Kota Blitar (11-19 April 2022)
Kepala Sekolah SMK Telkom Brawijaya, Drs. Sudarmadiono, MPd menjelaskan bahwa ujian satuan pendidikan berbasis paper (USPBP) ini merupakan rangkaian kelanjutan dari ujian yang telah diselesaikan oleh siswa siswi SMK Telkom Brawijaya.
Menurutnya, pada ujian ini materinya antara lain, pendidikan agama, PPKN, Matematika,Sejarah Indonesia, Bahasa Indonesia Seni Budaya, Bahasa Inggris, Simulasi Digital, PJOK, Fisika, Ekonomi Bisnis, Bahasa Jawa, Kimia, Administrasi Umum, Dasar Program Keahlian, Biologi dan ilmu pengetahuan alam.
“Kegiatan ujian dilaksanakan mulai Senin tanggal 11 dan berakhir pada hari Selasa tanggal 19 dan di ikuti 122 siswa,” terangnya.
Seperti diketahui, SMK Telkom Brawijaya merupakan sekolah yang dikelola tenaga ahli yang profesional. SMK ini berdiri sejak tahun 2012 dan kini sudah terakreditasi.
SMK yang dikomandoi, Drs. Sudarmadiono, Spd saat ini terdapat tujuh jurusan yaitu Teknik Komputer dan Jaringan,Teknik kendaraan Ringan, Teknik Bisnis Sepeda Motor,Teknik Pemesinan, Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran, Akutansi dan Lembaga Keuangan serta jurusan Assiten Keperawatan. (nyoto)











