SURABAYA – Seorang wanita ditemukan tewas bersimbah darah didalam kosnya, jalan Petemon Barat No.1, Kupang Krajan Surabaya.
Wanita tersebut bernama Mardiyana (45) warga jalan Kedunganyar 6 no. 4 Kel. Sawahan Kec. Sawahan Kota Surabaya.
Saksi warga mengatakan, sekitar pukul 12.00 wib. Ada seorang wanita berteriak didalam kamar kos Petemon Barat No.1, Kupang Krajan Surabaya.
Diduga teriakan tersebut dipicu karena percekcokan antara Mardiyana dengan seorang pria diduga kuat mantan suaminya.

Setelah itu, seorang pria dengan membawa senjata tajam dibungkus koran turun meninggalkan kos.
“Teriakan wanita tersebut meminta tolong, namun setelah kami mendatanginya sudah meninggal dunia dengan tubuh bersimbah darah,” ujar salah satu warga yang tak mau disebutkan namanya.
Sementara itu, Kanit Reskrim Kapolsek Sawahan Iptu Ristitanto menjelaskan, saat ini kami masih melakukan indentifikasi bersama Tim Inafis Polrestabes Surabaya.
“Kami juga akan mengumpulkan keterangan saksi-saksi serta melakukan olah tkp untuk menemukan alat bukti,” ujar Kanit reskrim Polsek Sawahan Iptu Ristitanto, Kamis (30/1).
Risti mengatakan, korban diduga kuat telah dibunuh karena melihat dari luka dan darah yang bersimpah diseluruh tubuhnya.










