BIDIK NEWS |JEMBER -Peringatan hari pahlawan 2018 yang berlangsung di Alun Alun Jember , Sabtu,(10/11/2018) di pimpin langsung oleh Wakil Bupati Drs.KH.Abdul Muqit Arief.
Upacara yang berlangsung khidmat turut dihadiri Bupati Jember dr.Hj Faida MMR,Forpimda dan seluruh pejabat utama jajaran Pemkab Jember.
Peringatan hari pahlawan yang mengambil tema “Semangat Indonesia Didadaku” dengan tagar # Kita Indonesia,menjadi semangat peringatan hari pahlawan 2018.
Kyai Muqit Arief dalam sambutannya saat membacakan amanat Menteri Sosial mengingatkan bahwa” jangan pernah melupakan sejarah”.
Hal ini lebih dipertegas oleh pernyataan , bahwa para pahlawan kita sudah berkorban baik harta maupun nyawa untuk mencapai kemerdekaan negeri ini.
Oleh katena itu, tugas kita saat ini untuk mengisi kemerdekaan negeri ini dan ini menjadi tanggungjawab kita bersama.
Kemerdekaan yang kita nikmati saat ini tidak datang tiba -tiba butuh perjuangan panjang,mari kita jaga bersama kesatuan dan persatuan bangsa ini.
Sementara Bupati Jember dr.Hj Faida MMR dihari pahlawan ini berpesan kepada seluruh elemen masyarakat untuk bersatu mewujudkan kesejahteraan.
“Kalau para pahlawan terdahulu berjuang untuk kemerdekaan,tapi pahlawan hari ini untuk persatuan dan kesejahteraan”,bukan hanya diam diri atau menghujat tapi berjuang bersama sama,” tegas Bupati. (Monas)











